News Info Terkini
Live
wb_sunny

Breaking News

Polda Sulteng Apresiasi Peran Semua Pihak, Perayaan Nataru Berlangsung Aman dan Kondusif

Polda Sulteng Apresiasi Peran Semua Pihak, Perayaan Nataru Berlangsung Aman dan Kondusif

Polda Sulteng Apresiasi Peran Semua Pihak, Perayaan Nataru Berlangsung Aman dan Kondusif


Palu — Polda Sulawesi Tengah menyampaikan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat yang telah berperan aktif menjaga situasi keamanan dan ketertiban selama rangkaian perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Kondusivitas wilayah dinilai menjadi hasil dari sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat.


Kasatgas Humas, Kompol Reky P.H. Moniung mengatakan, bahwa Operasi Lilin Tinombala 2025 yang digelar untuk mengamankan momentum Natal dan Tahun Baru di wilayah hukum Polda Sulawesi Tengah resmi berakhir pada Kamis, 2 Januari 2026, tepat pukul 00.00 Wita. 


"Selama pelaksanaan operasi, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) secara umum terpantau dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif. Tidak terdapat gangguan menonjol yang berpotensi mengganggu kenyamanan masyarakat selama perayaan Nataru," ujarnya.


Dalam Operasi Lilin Tinombala 2025, lanjut Kompol Reky Moniung menyebut Polda Sulawesi Tengah melibatkan berbagai unsur, mulai dari personel TNI-Polri, pemerintah daerah, hingga instansi terkait lainnya. 


"Pengamanan difokuskan pada tempat ibadah, pusat perbelanjaan, objek wisata, serta jalur-jalur lalu lintas yang ramai dilintasi masyarakat," sebutnya.


Selain pengamanan lokasi strategis, aparat juga mendirikan sejumlah pos pengamanan dan pos pelayanan di berbagai titik. Keberadaan pos tersebut bertujuan memberikan pelayanan cepat serta meningkatkan rasa aman bagi masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru.


Ia juga menyampaikan, bahwa secara umum pelaksanaan Operasi Lilin Tinombala 2025 berjalan lancar. Menurutnya, sinergitas lintas sektor dan partisipasi masyarakat menjadi faktor utama keberhasilan operasi.


“Gangguan kamtibmas dapat diminimalisir dan arus lalu lintas selama libur Natal dan Tahun Baru terpantau tertib serta terkendali,” kata Kasatgas Humas dalam keterangan tertulisnya kepada awak media, Senin (2/1/2026).


Kasatgas Humas juga menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta jajaran Forkopimda atas kebersamaan dalam menjaga stabilitas keamanan di Sulawesi Tengah. 


Polda Sulteng menegaskan komitmennya untuk terus menjaga keamanan wilayah melalui Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) hingga arus balik pada tanggal 5 Januari mendatang dan mengimbau masyarakat tetap waspada serta melaporkan potensi gangguan kamtibmas.


"Kami mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada pada arus balik serta segera melaporkan apabila menemukan potensi gangguan kamtibmas di lingkungan masing-masing,” pungkasnya.

Tags

Newsletter Signup

Jangan Lupa Subscribe Yah Agar Mendapatkan Update Informasi Dari Kami.

Posting Komentar